aylf 2017 Pemuda Al Irsyad

ASEAN Young Leaders Forum (AYLF) 2017

ASEAN Young Leaders Forum (AYLF) adalah pertemuan pemimpin muda se-Asia Tenggara. Pertemuan pertama tahun 2014 dilangsungkan di Bandung dan diresmikan oleh Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan. Pada saat itu diikuti oleh tiga negara, yaitu Indonesi, Malaysia, dan Thailand. Pertemuan kedua diselenggarakan di Kuala Lumpur, Malaysia, pada 10-12 Maret 2017. Terdapat tujuh negara peserta AYLF kali ini yaitu tiga negara pendiri AYLF Indonesia, Malaysia dan Thailand. Kemudian empat negara yang baru bergabung yaitu Singapura, Filipina, Kamboja dan Srilanka. Delegasi Indonesia diwakili oleh Pemuda Al-Irsyad, Kammi, Pemuda PUI, serta perwakilan BEM dan FSLDK. AYLF merupakan forum yang strategis bagi pemuda Indonesia untuk membangun hubungan dengan pemuda di ASEAN. Melalui AYLF, sumber daya manusia unggul ASEAN akan bertemu dan mereka adalah para pemimpin masa depan ASEAN yang akan menjadi pemimpin strategis di negaranya masing-masing. Pertemuan di Kuala Lumpur dihadiri oleh tiga pembicara utama. Pembicara pertama dari Indonesia, Anis Matta, Lc. Dengan tema  “Outstanding Leadership Among ASEAN Youth, Pembicara kedua, Prof Tarmizi dengan tema: “Strengthening bonds in creating a better ASEAN” dan ketiga Datuk Dr Daud Mihd Bakar, dengan tema: “BE THE BEST OF ASEANLEADERS”. Ada tiga agenda utama yang dibawa oleh setiap delegasi: Pertama Agenda Politik dan keamanan, yang kedua Agenda Sosial Budaya dan ketiga Agenda ekonomi Pemuda Al Irsyad mengirim deligasi untuk mengikuti acara pertemuan AYLF di Malaysia. Deligasi yang hadir itu dari ketua departemen dakwah PB Pemuda Al Irsyad, Ust Fahmi Bahreisy. Pemuda Al Irsyad akan mengisi salah satu diantara tiga pos yang menjadi agenda utama tersebut.

ASEAN Young Leaders Forum (AYLF) 2017 Read More »